Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) melaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Indonesia pada Senin (26/5). MoU yang ditandatangani oleh Kepala Staf TNI AD (KSAD) Jenderal Budiman dan Ketua Majelis Rektor PNT Herry Suhardiyanto di Aula Mabesad, Jakarta Pusat tersebut dimaksudkan untuk mengoptimalkan sumber daya yang ada di kedua institusi.
“Nota kesepahaman ini merupakan landasan kerja sama di bidang pendidikan, pelatihan, penelitian, pengembangan, dan pengabdian kepada masyarakat,” kata Kasubdis Penum Kolonel Inf Zaenal kepada media.
Zaenal memaparkan bahwa kerjasama tersebut natinya dilakukan sesuai tugas, fungsi, dan kewenangan masing-masing yang ada pada TNI AD dan PTN. Selain itu, kerjasama antara korps baret hijau dengan institusi akademisi tersebut dikhususkan untuk pertahanan negara.
“Kerjasama ini juga untuk peningkatan dan pengembangan kompetisi sumber daya manusia, penyelenggaraan kegiatan ilmiah, seminar dan lokakarya, serta pengkajian dan konsultasi,” ujarnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar